Selasa, 03 Mei 2011

Pengguna iPhone dapat membuat video call ke Android

Anda pengguna iPhone yang fanatik?

Sekarang para pengguna iPhone dapat membuat video call lintas platform, misalnya ke Android, dengan memanfaatkan aplikasi Qik.
Aplikasi Qik terbaru, software Qik Video Connect memungkinkan penggunanya melakukan panggilan video lintas platform. Piranti yang didukung adalah samrtphone Android dengan platform Android 2.1 atau si atasnya, dan iPhone, iPod Touch 4G, iPad 2. Panggilan video dapat dilakukan dengan jaringan 3G, 4G dan Wi-Fi.

Yang lebih mengagumkan lagi, aplikasi memungkinkan untuk melakukan panggilan video dapat dilakukan dengan kamera depan maupun dengan kamera belakang. Hal ini berarti pengguna iPhone 3G dapat melakukan panggilan video menggunakan aplikasi Qik dengan baik.

Aplikasi Qik versi baru juga memiliki sejumlah fungsi yang telah diperbarui termasuk kualitas video dan penghematan batere.

Semoga bermanfaat.

Salam,
Sudarsono/Simbah
081514115168
www.facebook.com/darsonosimbah
www.twitter.com/Darsono_Simbah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...