Minggu, 13 Maret 2011

Meninggal Dunia

Meninggal dunia adalah sebuah kepastian. Namun demikian, masih saja banyak orang yang terkaget-kaget saat mendengar ada seseorang yang meninggal dunia. Reaksi atas meninggalnya sesorang pun beragam. Ada yang histeris, ada yang shock, ada sekedar sedih saja. Semua itu sah-sah saja, dan tergantung kepada hubungan emosional antara orang yang meninggal dunia dengan orang itu.

Kalau kita perhatikan, banyak sebab orang meninggal dunia. Ada yang sakit bertahun-tahun baru meninggal. Ada yang tidak melalui sakit lama. Ada yang karena kecelakaan, dan sebagainya. Dari segi usia, ada yang masih muda sudah meninggal, ada yang usianya sangat panjang baru meninggal. Jadi peristiwa meninggal dunia benar-benar rahasia, sampai benar-benar terjadi.

Masalahnya sekarang, mengapa reaksi orang beraneka ragam? Ini menunjukkan bahwa kita tidak siap menghadapi kematian, meskipun kita tahu bahwa kematian pasti akan terjadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...