Minggu, 14 Agustus 2011

Catatan : Ke Mall meninggalkan Tarawih Berjamaah

Sore ini, habis sholat mghrib saya pergi ke Mall Pondokgede bersama istri dan 2 anak saya. Malam ini saya tidak ikut sholat tarawih berjamaah di mesjid dekat rumah. Rugi, memang. Tapi apa boleh buat. Soal tarawih nanti sholat sendirian di rumah.


Saya berangkat dari rumah sekitar pukul 16.30. Perjalanan dari rumah lancar, tidak seperti biasanya. Jalan Raya Hankam begitu lengang. "Hampir semua orang pergi ke masdjid", pikir saya.


Namun tampaknya dugaan saya tidak seluruhnya benar. Begitu masuk area parkir Mall Pondokgede, parkiran penuh. Jauh lebih banyak dari biasanya. Baik parkir mobil maupun motor. Bahkan tempat parkir motor jauh lebih banyak, sampai beberapa ruas jalan di area mall digunakan untuk parkir motor.


Setelah saya parkir, saya jalan keliling. Tempat-tempat makan dipenuhi pengunjung. Jadi rupanya jalan kosong karena orang sedang makan. Ada yang makan di rumah, ada yang makan di warung.


Ya, hari ini adalah malam ke - 15. Seminggu lagi orang sudah banyak yang mudik. Tampaknya orang sudah mulai memenuhi mall mencari barang-barang keperluan lebaran. Ada yang cari pakaian, ada juga yang cari oleh-oleh buat mudik. Barangkali seperti itu.


Isteri saya pun sama. Mau cari keperluan buat lebaran. Entah apa yang dia cari. Soalnya saya hanya ngantar saja, gak ikut belanja.


Pertimbangannya mungkin sama dengan orang-orang lain. Kalau jalan siang hari, panas, takut puasanya putus.


Ya, begitulah. Apa boleh buat.



Darsono/Simbah
+6283870712658
+6281514115168
f: darsonosimbah
t: Darsono_Simbah
bernilai.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...