Kamis, 08 Oktober 2015

Jawa: Agama Ageming Aji

Agama ageming aji dinyatakan oleh KGPAA Mangkunegara IV dalam Serat Wedhatama. Berikut kutipannya:

Mingkar mingkur ing angkara
Akarana karenan mardi siwi
Sinawung resmining kidung
Sinuba sinukarta
Mrih kretarta pakartine ngelmu luhung
Kang tumrap neng tanah Jawa
Agama ageming aji.

Untuk menciptakan masyarakat Jawa yang berpedoman pada agama dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam kehidupan pribadi, keluarga, mayarakat, bangsa dan negara, maka perlu langkah-langkah yang harus dilaksanakan oleh setiap pendidik.

Langkah yang pertama adalah, mingkar-mingkur ing angkara.

Mingkar-mingkur artinya membelakangi. Mingkar-mingkur ing angkara, artinya membelakangi perbuatan jahat, perbuatan buruk.

Setiap pendidik harus membelakangi perbuatan buruk dan jahat.

Membelakangi berarti juga tidak mengakui, tidak menganggap benar, tidak melegalkan atau menganggap legal perbuatan buruk dan jahat.

Membelakangi bisa juga melarang, jika mempunyai kemampuan untuk melarang.

Pada Wedhatama, pengajaran disusun dalam bentuk nyanyian atau kidung atau tembang, agar halus dan mudah diingat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...